Tips Tidur Sehat dan Islami

Tidur merupakan tabi’at sekaligus kebutuhan manusia,tidur yang cukup merupakan tanda sehatnya badan manusia,nah bagaimana tips tidur yang sehat,islami dan selamat dari gangguan syaithan,berikut ini ulasan tentang tidur islami,selamat dan sehat:
  • Sebelum tidur hendaknya anda menutup pintu,memadamkan api (jika lampunya dari api seperti zaman dulu sebelum ada listrik) karena Rasulullah-shallallahu alaihi wasallam-bersabda:
أَطْفِئُوْا الْمَصَابِيْحَ بِالًليْلِ إِذَا رَقَدْتُمْ وَأَغْلِقُوا الْأَبْوَابَ...
“Padamkanlah lampu kalian serta tutuplah pintu-pintu kalian pada malam hari jika kalian hendak tidur”(HR.Bukhari. 6296,Muslim.2012).
Beliau juga bersabda:


إِنَّ هَذِهِ النَّارَ عَدُوٌّ لَكُمْ,فَإِذَا نِمْتُمْ فَأَطْفِئُوْهَا عَنْكُمْ
“Sesungguhnya api ini adalah musuh kalian,maka apabila kalian tidur padamkanlah ia” (HR.Bukhari dan Muslim).
  • Sebelum anda tidur hendaknya anda menutup bejana yang terbuka,Rasulullah-shallallahu alaihi wasallam-bersabda:


غَطُّواالْإنَاءَ وَأَوْكُواالسِّقَاءَ فَإِنَّ فِي السَّنَةِ لَيْلَةٌ يَنْزِلُ فِيْهَا وَبَاءٌ لَا يَمُرُّ بِإِنَاءٍ لَيْسَ عَلَيْهِ غِطَاءٌ أَوِسِقَاءٌ إِلَّا نَزَلَ فِيْهِ مِنْ ذَلِكَ الْوَبَاءِ
“Tutuplah bejana kalian dan tutuplah bejana tempat minum kalian,karena pada setiap tahun ada malam di mana ada sebuah penyakit yang turun,dan tidaklah penyakit itu lewat di atas sebuah bejana yang tidak mempunyai tutup melainkan penyakit itu akan turun di sana” (HR.Muslim.5223).
Ibnu Muflih mengatakan:baik dia menutup bejana itu dengan tutupnya ataupun dengan menaruh sepotong kayu di atasnya(al-Adaab asy-Syar’iyyah III/238).
  • Dianjurkan berwudhu’ sebelum tidur,berdasarkan sabda Rasulullah-shallallahu alaihi wasallam-:
إِذَا أَتَيْتَ مَضْجَعَكَ فَتَوَضَّأْ وُضُوْءَكَ لِلصَّلاَةِ
“Apabila engkau hendak tidur maka berwudhu’lah terlebih dahulu sebagaimana engkau berwudhu’ untuk shalat”(HR.Bukhari no.247,Muslim no.2710).
  • Diantara adab tidur adalah mengibaskan tempat tidur dengan kain atau sejenisnya sebelum tidur di atasnya,berdasarkan hadits Abu Hurairah bahwasanya Nabi-shallallahu alaihi wasallam-bersabda:
إَذَا أَوَى أَحَدُكُمْ إِلىَ فِرَاشِهِ فَلْيَنْفُضْ فِرَاشَهُ بِدَاخِلَةِ إِزَارِهِ لِأَنَّهُ لَا يَدْرِيْ مَا خَلَّفَهُ عَلَيْهِ
“Apabila salah seorang di antara kalian hendak berbaring di ranjangnya maka hendaknya dia mengibas-ngibasnya terlebih dahulu,karena dia tidak tahu apa yang berada dan tertinggal di sana” dalam riwayat Muslim beliau bersabda:


فَلْيَأْخُذْ إِزَارَهُ فَلْيَنْفُضْ بِهَا فِرَاشَهُ وَلْيُسَمِّ اللهَ فَإِنَّهُ لاَ يَعْلَمُ مَا خَلَّفَهُ بَعْدَهُ عَلَى فِرَاشِهِ


“Hendaknya dia memegang sarugnya lalu mengibaskannya di atas kasurnya seraya membaca:bismillah,karena dia tidak tahu apa yang menggantikannya tidur di atas kasurnya seteleah dia tinggalkan”.

  • Tidur dengan bertumpu pada lambung sebelah kanan serta meletakkan pipi kanan di atas tangan yang sebelah kanan,para ulama mengatakan bahwa posisi tudur seperti ini di antara fa’idahnya adalah menjadikan seseorang cepat bangun dan jaga dikarenakan jantung ke arah kanan maka ia tidak akan menjadi berat disebabkan tidur itu,anjuran tidur kea rah kanan ini berdasarkan sebuah hadits,Nabi-shallallahu alaihi wasallam-bersabda:
.........ثُمَّ اضْطَجِعْ عَلىَ شِقِّكَ الْأَيْمَنِ..
“…Kemudian berbaringlah dengan bersandar pada bagian tubuh sebelah kanan…” (HR.Bukhari no.6320 Muslim no.2714).
  • Sebelum tidur hendaknya membaca do’a tidur:
  1. Membaca surat al-Ikhlash,surat al-Falaq,surat an-Nas lalu meniupkannya dengan ringan di atas kedua telapak tangan kemudian mengusapnya ke seluruh tubuh yang dapat dijangkau,hal ini dilakukan sebanyak tiga kali (HR.Bukhari dengan Fathul Baari IX/62,Muslim IV/1723).
  2. Membaca ayat al-Kursi sebanyak sekali,dan barangsiapa yang membaca ayat kursi ini sebelum tidur,maka dia akan selalu dilindungi oleh penjaga yang dikirik oleh Allah sampai dia bangun pagi(HR.Bukhari dengan Fathul Baari IV/487).
  3. Membaca ayat-ayat terakhir surat al-Baqarah yaitu ayat ke-285 sampai 286,dan sebagaimana dalam hadits riwayat Bukhari(IX/94 dengan Fathul Baari) juga Muslim (I/554) “Barangsiapa yang membaca dua ayat surat al-Baqarah ini maka dia akan dicukupkan” dari gangguan syaitahan yang jahat.
  • Hindari tidur sendirian
  • Berdzikir dengan dzikir yang diajarkan oleh Nabi-shallallahu alaihi wasallam-ketika seseorang tiba-tiba terbangun atau tidak bisa tidur(insomnia),di antaranya dengan mengucap:
أَعُوْذُ بِكَلِمَاتِ اللهِ التَّامَّةِ مِنْ غَضَبِهِ وَشَرِّ عِبَادِهِ وَمِنْ هَمَزَاتِ الشَّيَاطِيْنِ وَأَنْ يَحْضُرُوْنَ
“Aku berlindung dengan kalimat Allah yang sempurna dari kemurkaan dansiksa-Nya serta kejahatan hamba-hamba-Nya dan dari godaan syaithan(bisikannya) serta jangan sampai mereka hadir(kepadaku)”(HR.Abu Dawud no.3893 dan dihasankan oleh al-Albani).

5 Responses to "Tips Tidur Sehat dan Islami"

Anonim mengatakan...

kenapa tidak boleh tidur sendiri? apakah ada syetan yang akan mengganggu?

admin mengatakan...

Karena syaithan menyukai orang yang menyendiri,sebagaimana serigala menyukai kambing yang menyendiri (lebih gampang dimangsa)sebagiamana disebut dalam sebuah hadits shahih,juga karena apabila ada seorang tidur sendirian dalam sebuah rumah lalu terjadi hal-hal yang buruk terhadapnya,siapa yang akan menolongnya?

Ttt mengatakan...

Subhanallah,...

admin mengatakan...

terima kasih kunjungannya the big red...

Grosir Baju Tidur Murah mengatakan...

Ini Baru Blog..sangat informatif.

Posting Komentar

Pertanyaan dan komentar, akan kami balas secepatnya-insyaallah-.